Minggu, 23 Januari 2011

PEMASANGAN SPANDUK KEJURDA IPSI PROV. SUM. SEL DAN PELANTIKAN PENGCAB IPSI KAB. OKU






BATURAJA, Sebagai wujud partisipasi Perguruan Pencak Silat Nasional (PERSINAS) ASAD Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) pada acara Kejuaraan Daerah (KEJURDA) Ikatan Pencak Silat (IPSI) Provinsi Sumataera Selatan pada tanggal 22 s/d 26 Januari 2011 di Baturaja Kabupaten OKU, Perguruan Pencak Silat Nasional (PERSINAS) ASAD melakukan kegiatan pemasangan Spanduk, Bendera dan Umbul-umbul di Gedung Olahraga (GOR) Baturaja. Kegiatan ini pula dilaksanakan sesuai dengan hasil rapat Pengcab. IPSI Kab. OKU beberapa waktu yang lalu. Kabupaten OKU terpilih sebagai tuan rumah pelaksanaan Kejurda IPSI Provinsi Sumatera Selatan merupakan suatu kepercayaan yang besar yang diberikan oleh Pengda IPSI Provinsi Sumatera Selatan kepada Pengcab. IPSI Kab. OKU.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar